laily puspitasari
5.0
(2 Rating)
Enak favorit anakku. Bia juga dijadikan ide bekal makan siang ya moms!
2 roti hotdog
1 buah sosis ukuran jumbo
2 iris bawang bombay
1 sdm saus tomat
1 sdm kecap manis
Sejumput lada bubuk
Margarin secukupnya
1 lembar keju slice potong 2 bagian
2 lembar daun selada
Mayonaise secukupnya
Saus sambal secukupnya
Advertisement
Langkah 1
Lelehkan margarin secukupnya. Panggang bawang bombay sampai layu dan roti hotdog sampai sedikit kecokelatan di kedua sisi. Angkat dan sisihkan.
Langkah 2
Belah dua sosis, kerat-kerat sosis. Kemudian panggang sosis dengan sedikit margarin.
Langkah 3
Beri saus tomat, kecap manis dan lada bubuk. Aduk rata sambil dipanggang dengan bumbu sampai kecokelatan. Matikan kompor.
Langkah 4
Belah memanjang roti hotdog bagian atasnya. Beri daun selada dan ½ bagian keju slice.
Langkah 5
Tambahkan tumisan bawang bombay dan sosis bakar ke dalam roti hotdog.
Langkah 6
Beri toping saus sambal dan mayonaise secukupnya. Sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua