Selvisetiyawati Selvisetiyawati
5.0
(1 Rating)
Menu ini biasanya ada di nasi kotak untuk hajatan, tapi buat lauk sehari hari juga enak.
500 gr kentang
6 buah cabe merah besar
10 buah cabe rawit
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 butir kemiri
3 sdm santan instan
2 lembar daun salam
1 sdm gula
1 sdm garam
1/2 sdm merica bubuk
1 sdm penyedap
Advertisement
Langkah 1
Cuci bersih kentang, lalu potong-potong.
Langkah 2
Goreng kentang sampai matang, kering dan kecoklatan.
Langkah 3
Siapkan bumbu.
Langkah 4
Goreng bumbu.
Langkah 5
Uleg bumbu yang sudah digoreng.
Langkah 6
Tumis sebentar bumbu, beri air dan santan instan.
Langkah 7
Tambahkan daun salam, gula, garam, merica, penyedap. Masak sampai kuah mengental.
Langkah 8
Masukkan kentang, aduk-aduk.
Langkah 9
Aduk terus sampai mengering/ kental.
Langkah 10
Siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua