Endah Sulistyowati
5.0
(4 Rating)
Panas² makan bakso.. hmmmm.. syegerrrr.
1 potong Tulang Sapi yang sudah direbus (bisa diskip)
1500 ml Air
Blender
Langkah 1
Cuci bersih daging, potong ukuran kecil.
Langkah 2
Haluskan daging yang sudah dipotong² campur dengan bawang putih dan bawang merah yang digoreng. Saya haluskan pakai blender.
Langkah 3
Campur daging yang sudah dihaluskan dengan tepung tapioka, telur, bawang merah goreng, garam, kaldu dan merica bubuk. Aduk hingga tercampur rata, adonan sedikit lembek ya.
Langkah 4
Ambil 1 sdm adonan, bentuk bulat. Lakukan hingga adonan habis.
Langkah 5
Panaskan air hingga mendidih, masukkan adonan bakso ke dalam air yang sudah mendidih. Rebus bakso hingga bakso matang atau mengapung. Angkat dan tiriskan.
Langkah 6
Sekarang kita bikin kuahnya. Tumis bawang putih dan bawang merah goreng yang sudah dihaluskan hingga matang dan berbau harum.
Langkah 7
Tambahkan air dan tulang sapi, rebus hingga air mendidih. Masukkan bakso dan irisan daun seledri. Biarkan mendidih sebentar, matikan api.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua