Ajeng's Kitchen
4.0
(6 Rating)
Menu manis ini cocok untuk takjil berbuka puasa.
Kompor
Langkah 1
Rebus santan dan daun pandan. Sisihkan.
Langkah 2
Hancurkan ubi ungu yang sudah dikukus/direbus.
Langkah 3
Campurkan dengan tepung tapioka/kanji dan garam.
Langkah 4
Uleni sampai rata dan kalis.
Langkah 5
Bentuk bulat-bulat seperti kelereng hingga adonan habis.
Langkah 6
Didihkan air, gula pasir dan gula aren hingga larut semua. Saring.
Langkah 7
Masak lagi air gula aren. Masukkan bulatan ubi ungu, rebus mengapung. Aduk rata. Tes rasa.
Langkah 8
Setelah rasa pas, tuang cairan tepung tapioka/kanji ke dalamnya sambil diaduk-aduk hingga rata.
Langkah 9
Setelah matang matikan kompor.
Langkah 10
Sajikan Bubur Candil Ubi Ungu dengan siraman santan yang sudah direbus tadi.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua