anisatur Raehan
5.0
(4 Rating)
Versi Lekker Holland renyah. crispy banget 💕
Langkah 1
Mixer margarin, mentega, gula pasir, dan telur sampai mengembang dan pucat.
Langkah 2
Masukkan terigu Dan susu bubuk yang sudah diayak dan aduk dengan spatula sampai tercampur rata.
Langkah 3
Tuang ke loyang datar (loyang kue kering) yg sudah diolesi margarin dan dialas kertas minyak, ratakan. Olesi permukaannya dengan kuning telur + 1 sdt minyak goreng supaya hasilnya lebih mengkilap, garis-garis dengan garpu, taburi dengan keju parut(sebaiknya digaris tipis petak2 dengan lidi dulu supaya rapi dan mudah dipotong).
Langkah 4
Oven di oven yang sudah dipanaskan, sampai kering merata. lamanya disesuaikan dengan oven masing-masing. ini versi Lekker Holland cookies ya.
Langkah 5
Keluarkan dari oven, biarkan sampai hangat baru dipotong dengan pisau roti yang bergerigi supaya potongannya rapi dan tidak hancur karena ini jenis kue rapuh.
Langkah 6
Setelah dipotong. Kemas sesuai selera.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua