Nila Iswahyudi
5.0
(10 Rating)
Tidak kalah dengan masakan resto, yummy!
Langkah 1
Kupas kulit udang, sisakan kulit bagian ekornya. Bersihkan kotorannya kemudian cuci hingga bersih.
Langkah 2
Masukkan kocokan telur kemudian aduk rata.
Langkah 3
Ambil 1 buah udang, kemudian gulingkan ke dalam tepung serbaguna hingga semua bagian tertutup tepung. Kibaskan pelan agar tidak banyak tepung yang menempel. Lakukan hingga udang habis.
Langkah 4
Kemudian goreng udang yang sudah bertepung hingga kuning kecoklatan. Sisihkan.
Langkah 5
Panaskan 2 sdm minyak goreng kemudian masukkan bawang putih, tumis hingga harum.
Langkah 6
Masukkan kuning telur dan daun bawang. Tumis hingga kuning telur berbusa.
Langkah 7
Setelah berbusa, masukkan udang yang sudah digoreng, merica bubuk, dan garam. Aduk rata hingga semua bagian udang tercampur saus telur asin.
Langkah 8
Koreksi rasa, setelah di rasa pas, angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua