Bakso Ayam Kriwil Komplit #KurCepMakananBerkuah

Resep Bakso Ayam Kriwil Komplit #KurCepMakananBerkuah

laily puspitasari

laily puspitasari

5.0

(2 Rating)

Enak dan mudah dibuat dari 1 adonan sekalian untuk bakso, siomay dan tahu bakso. Cocok dinikmati saat musim hujan. Tambahkan saus sambal jika suka pedLihat Selengkapnya

Bahan Utama

250 gram ayam giling

2 butir telur ayam

3 siung bawang putih

5-6 sdm tapioka

¼ sdt lada bubuk

½ sdt kaldu bubuk

½ sdt gula pasir

Garam secukupnya

Air secukupnya untuk merebus dan kuah bakso

Bumbu Kuah :

1 sdm bawang merah goreng

1 sdm bawang putih goreng

¼ sdt lada bubuk

½ sdt kaldu bubuk

Garam secukupnya

1 batang daun bawang iris kasar

1 batang seledri iris kasar

Tahu Bakso Dan Siomay :

1 buah wortel serut

2 batang daun bawang iris kasar

Minyak goreng untuk olesan secukupnya

4 buah tahu goreng, potong diagonal membentuk segitiga

10 lembar kulit dimsum

Advertisement

Cara Membuat

Uleg bawang putih sampai halus.

Langkah 1

Uleg bawang putih sampai halus.

Campur ayam giling, tapioka, telur, bawang putih yang sudah diuleg, lada bubuk, kaldu bubuk, gula pasir dan garam. Aduk sampai tercampur rata.

Langkah 2

Campur ayam giling, tapioka, telur, bawang putih yang sudah diuleg, lada bubuk, kaldu bubuk, gula pasir dan garam. Aduk sampai tercampur rata.

Ambil adonan secukupnya, dicetak dengan 2 buah garpu agar bisa kriwil. Sisakan ¼ adonan untuk isian tahu dan siomay.

Langkah 3

Ambil adonan secukupnya, dicetak dengan 2 buah garpu agar bisa kriwil. Sisakan ¼ adonan untuk isian tahu dan siomay.

Masukkan adonan dalam panci rebusan air panas. Masak sampai bakso mengambang dan matang.

Langkah 4

Masukkan adonan dalam panci rebusan air panas. Masak sampai bakso mengambang dan matang.

Bumbui bawang merah goreng, bawang putih goreng, lada bubuk, kaldu bubuk, garam, irisan seledri dan irisan daun bawang. Aduk rata sambil koreksi rasa sesuai selera. Angkat dan sisihkan.

Langkah 5

Bumbui bawang merah goreng, bawang putih goreng, lada bubuk, kaldu bubuk, garam, irisan seledri dan irisan daun bawang. Aduk rata sambil koreksi rasa sesuai selera. Angkat dan sisihkan.

Sisa ¼ adonan, ditambah wortel dan daun bawang. Aduk sampai rata.

Langkah 6

Sisa ¼ adonan, ditambah wortel dan daun bawang. Aduk sampai rata.

Isi tahu dan siomay dengan adonan. Kukus dalam dandang yang sudah mendidih airnya, kukus selama 20 menit. Jangan lupa oles alas kukusan dengan minyak goreng agar adonan siomay tidak lengket. Oles siomay dengan minyak tipis sesaat sebelum kompor dimatikan.

Langkah 7

Isi tahu dan siomay dengan adonan. Kukus dalam dandang yang sudah mendidih airnya, kukus selama 20 menit. Jangan lupa oles alas kukusan dengan minyak goreng agar adonan siomay tidak lengket. Oles siomay dengan minyak tipis sesaat sebelum kompor dimatikan.

Ambil mangkok saji. Beri isian tahu bakso, siomay,  bakso kriwil dan kuah secukupnya. Beri taburan bawang merah goreng. Sajikan.

Langkah 8

Ambil mangkok saji. Beri isian tahu bakso, siomay, bakso kriwil dan kuah secukupnya. Beri taburan bawang merah goreng. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait