Bobor Sawi Putih dan Tahu

Resep Bobor Sawi Putih dan Tahu

Whenie Beckham

Whenie Beckham

5.0

(1 Rating)

Sayur sederhana khas jawa. Bumbubnya sederhana, yang membuat berbeda karena diberi sedikit kencur. Jika sudah bosan makan sayur bening, ini bisa jadi Lihat Selengkapnya

Bahan Utama

½ bonggol sawi putih ukuran sedang

3 pcs tahu putih, potong dadu

700 ml santan

1 batang daun bawang, iris

2 lembar daun jeruk

1 lembar daun salam

4 siung bawang merah, iris

1 ruas jari lengkuas, geprek

⅛ sdt merica bubuk

1 sdt kaldu bubuk

Garam secukupnya

Bumbu halus

1 butir kemiri

2 ruas jari kencur

3 siung bawang putih

Cara Membuat

Masukkan bumbu halus ke dalam wajan, tambahkan daun salam, daun jeruk, serta lengkuas.

Langkah 1

Masukkan bumbu halus ke dalam wajan, tambahkan daun salam, daun jeruk, serta lengkuas.

Masukkan santan, aduk rata, nyalakan api kompor.

Langkah 2

Masukkan santan, aduk rata, nyalakan api kompor.

Setelah itu masukkan bawang merah iris, masak sambil diaduk hingga mendidih.

Langkah 3

Setelah itu masukkan bawang merah iris, masak sambil diaduk hingga mendidih.

Setelah itu masukkan tahu, aduk rata. Rebus selama 3 menit. Bumbui dengan garam, merica, kaldu bubuk.

Langkah 4

Setelah itu masukkan tahu, aduk rata. Rebus selama 3 menit. Bumbui dengan garam, merica, kaldu bubuk.

Kemudian masukkan sawi putih yang sudah dipotong-potong.

Langkah 5

Kemudian masukkan sawi putih yang sudah dipotong-potong.

Tambahkan juga daun bawang. Aduk rata.

Langkah 6

Tambahkan juga daun bawang. Aduk rata.

Masak hingga sayuran empuk, koreksi rasanya kemudian matikan api.

Langkah 7

Masak hingga sayuran empuk, koreksi rasanya kemudian matikan api.

Tuang ke atas piring saji, kemudian sajikan.

Langkah 8

Tuang ke atas piring saji, kemudian sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait