Nila Suteja
5.0
(4 Rating)
Source: Tintin Rayner .Cakenya enak dan lembut banget 👍
Langkah 1
Aduk rata minyak goreng dan susu cair.
Langkah 2
Tambahkan kuning telur, aduk rata pakai whisk.
Langkah 3
Masukkan tepung terigu dan baking powder yang sudah diayak sedikit demi sedikit sambil diaduk rata, Aduk hingga tidak ada yang bergerindil. Sisihkan.
Langkah 4
Di wadah lain, masukkan putih telur dan cream of tartar, mixer hingga berbusa.
Langkah 5
Kemudian tambahkan gula pasir bertahap ya hingga habis, saya masukkan 4 tahap.
Langkah 6
Mixer putih telur hingga kaku.
Langkah 7
Masukkan putih telur tadi kedalam campuran bahan A secara bertahap ya, aduk perlahan hingga tercampur rata.
Langkah 8
Kemudian masukkan parutan keju, aduk kembali hingga rata.
Langkah 9
Tuang adonan kedalam loyang chiffon D 22 cm. Loyang tanpa dioles apapun ya. Lalu beri taburan keju. Panggang dalam oven dengan suhu 160 dercel hingga matang. Saya pakai otang dipanggang selama 2 jam 😆
Langkah 10
Setelah matang langsung terbalikkan loyang ya. Supaya cake tidak kempes. Biarkan hingga benar2 dingin selama kurleb 1-2 jam, lalu sisir pinggiran cake. Siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua