Coffee Banana Bread #RecookKreasiKopi

Resep Coffee Banana Bread #RecookKreasiKopi

Ummu Alfard

Ummu Alfard

5.0

(2 Rating)

Bismillahirrahmanirrahim.. Masih di #RecookKreasiKopi . Kali ini saya tertarik dengan resep Chef E.A.Firdaus. Yaitu Coffee Banana Bread. Kebetulan stoLihat Selengkapnya

Bahan Utama

125 gr pisang

Bahan A :

1 butir telur ayam

4 sdm minyak nabati (me. minyak goreng)

4 sdm susu cair

1 sdt air jeruk nipis/cuka masak

Bahan B :

75 gr gula pasir

115 gr tepung terigu serbaguna

1 sachet kopi instan(me.white coffee)

1/2 sdt soda kue

1/2 sdt baking powder

1/2 sdt vanili bubuk

1/2 sdt garam

Topping :

Secukupnya choco chips

Secukupnya keju parut

Secukupnya potongan pisang

Alat & Perlengkapan

Spatula

Loyang

Oven

Chopper

Spatula Kue

Cara Membuat

Siapkan pisang. Kemudian haluskan. (me. menggunakan Chopper)

Langkah 1

Siapkan pisang. Kemudian haluskan. (me. menggunakan Chopper)

Kocok telur. Kemudian masukkan bahan A lainnya. Aduk sampai tercampur rata.

Langkah 2

Kocok telur. Kemudian masukkan bahan A lainnya. Aduk sampai tercampur rata.

Masukkan pisang. Aduk rata.

Langkah 3

Masukkan pisang. Aduk rata.

Masukkan semua bahan B. Aduk rata menggunakan spatula.(Jangan terlalu lama saat mengaduk)

Langkah 4

Masukkan semua bahan B. Aduk rata menggunakan spatula.(Jangan terlalu lama saat mengaduk)

Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 20x10 yang sudah diolesi baking pepper. Kemudian beri topping diatasnya.

Langkah 5

Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 20x10 yang sudah diolesi baking pepper. Kemudian beri topping diatasnya.

Panaskan oven. Masukkan adonan. Kemudian panggang selama 20-25 menit dengan suhu 170-180°atau sampai matang (Sesuaikan oven masing-masing). Tes tusuk. Angkat dan sajikan.

Langkah 6

Panaskan oven. Masukkan adonan. Kemudian panggang selama 20-25 menit dengan suhu 170-180°atau sampai matang (Sesuaikan oven masing-masing). Tes tusuk. Angkat dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: