Es Selendang Mayang Klasik #JagoMasakMinggu1Periode2

Resep Es Selendang Mayang Klasik #JagoMasakMinggu1Periode2

Angel Rose

Angel Rose

5.0

(1 Rating)

Pertama kali bikin ternyata suami dan mama suka 😍

Bahan Utama

60 gr tepung hun kwe (1/2 bungkus)

30 gr tepung beras

4 sdt gula pasir

1 tetes esen vanila

500 ml air

sejumput garam

1 tetes pewarna makanan pink

1 tetes pewarna makanan hijau

Bahan saus kinca:

150 gr gula merah disisir

4 sdm gula pasir

150 ml air

Bahan kuah santan:

500 ml santan kekentalan sedang

1 lembar daun pandan

1/2 sdt garam

secukupnya es batu

Alat & Perlengkapan

Panci

Panci Besar

Panci Kecil

Cara Membuat

Campur tepung hun kwe, tepung beras, gula pasir, garam dan esen vanila. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga licin.

Langkah 1

Campur tepung hun kwe, tepung beras, gula pasir, garam dan esen vanila. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga licin.

Bagi adonan menjadi tiga bagian. Adonan warna pink dan hijau masing-masing sebanyak 150ml, sementara adonan putih 200 ml. Aduk hingga warnanya tercampur rata.

Langkah 2

Bagi adonan menjadi tiga bagian. Adonan warna pink dan hijau masing-masing sebanyak 150ml, sementara adonan putih 200 ml. Aduk hingga warnanya tercampur rata.

Masak masing-masing warna dengan api kecil hingga meletup-letup. Matikan apinya.

Langkah 3

Masak masing-masing warna dengan api kecil hingga meletup-letup. Matikan apinya.

Susun adonan selendang mayang mulai dari warna pink-putih-hijau pada wadah yang telah dialasi plastik. Biarkan hingga dingin dan set, potong-potong bentuk kotak.

Langkah 4

Susun adonan selendang mayang mulai dari warna pink-putih-hijau pada wadah yang telah dialasi plastik. Biarkan hingga dingin dan set, potong-potong bentuk kotak.

Saus kinca: Masukkan semua bahan kinca ke dalam panci, masak hingga gula larut dan mendidih dengan api kecil, dinginkan.

Langkah 5

Saus kinca: Masukkan semua bahan kinca ke dalam panci, masak hingga gula larut dan mendidih dengan api kecil, dinginkan.

Kuah santan: Masukan semua bahan ke dalam panci, masak dengan api kecil hingga mendidih sambil terus diaduk supaya santan tidak pecah. Dinginkan.

Langkah 6

Kuah santan: Masukan semua bahan ke dalam panci, masak dengan api kecil hingga mendidih sambil terus diaduk supaya santan tidak pecah. Dinginkan.

Terakhir, tata es batu dalam gelas, masukkan potongan selendang mayang, saus kinca dan terakhir beri kuah santan. Sajikan dingin. Selamat mencoba!

Langkah 7

Terakhir, tata es batu dalam gelas, masukkan potongan selendang mayang, saus kinca dan terakhir beri kuah santan. Sajikan dingin. Selamat mencoba!

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait