Mie Ayam Nyemek

Resep Mie Ayam Nyemek

Cicik Ary

Cicik Ary

5.0

(1 Rating)

Kesukaan saya karena praktis dan sayurnya melimpah.

Bahan Utama

2 keping mie telur kering

5 lembar sawi putih

4 lembar sawi hijau

1 buah wortel

50 gr jamur kuping

200 gr ayam fillet

Secukupnya garam

1 sdm saus tiram

1/2 sdt lada bubuk

1/2 sdt kaldu jamur

600 ml air

1 butir telur

3 sdm minyak goreng

Bumbu Iris

3 siung bawang putih

5 siung bawang merah

1 batang daun bawang

4 buah cabe rawit

Cara Membuat

Potong-potong sayuran, bawang merah, bawang putih, daun bawang, cabe rawit, sisihkan. Potong ayam fillet bentuk dadu kecil.

Langkah 1

Potong-potong sayuran, bawang merah, bawang putih, daun bawang, cabe rawit, sisihkan. Potong ayam fillet bentuk dadu kecil.

Tumis bawang-bawang dan cabe rawit hingga layu dan wangi.

Langkah 2

Tumis bawang-bawang dan cabe rawit hingga layu dan wangi.

Sisihkan di pinggir wajan, pecahkan telur di tengah, buat orak-arik. Aduk rata.

Langkah 3

Sisihkan di pinggir wajan, pecahkan telur di tengah, buat orak-arik. Aduk rata.

Masukkan ayam, aduk rata hingga berubah warna.

Langkah 4

Masukkan ayam, aduk rata hingga berubah warna.

Masukkan sayuran, aduk rata.

Langkah 5

Masukkan sayuran, aduk rata.

Masukkan air, beri garam, kaldu jamur, saus tiram, dan kaldu jamur.

Langkah 6

Masukkan air, beri garam, kaldu jamur, saus tiram, dan kaldu jamur.

Masukkan mie. Aduk rata.

Langkah 7

Masukkan mie. Aduk rata.

Masak hingga mie matang, dan air sedikit menyusut. Koreksi rasa. Hidangkan.

Langkah 8

Masak hingga mie matang, dan air sedikit menyusut. Koreksi rasa. Hidangkan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait