Ismii Agustin
5.0
(1 Rating)
Variasi olahan spaghetti sebagai pengganti mie. Bisa ditambah udang sebagai pelengkap yaa. π
Langkah 1
Didihkan secukupnya air dengan menambahkan sedikit minyak dan garam, masukkan spaghetti dan rebus hingga matang. Angkat dan tiriskan.
Langkah 2
Buat campuran kecap, aduk rata. Sisihkan.
Langkah 3
Iris sosis. Memarkan bawang putih, rajang kecil-kecil.
Langkah 4
Panaskan sedikit minyak, pecahkan telur kemudian orak arik cepat.
Langkah 5
Masukkan bawang putih, tumis hingga harum. Susul dengan sosis dan irisan wortel, aduk rata.
Langkah 6
Masukkan irisan kol / kubis, tumis hingga setengah layu.
Langkah 7
Tuang campuran kecap, aduk rata.
Langkah 8
Masukkan spaghetty, aduk hingga tercampur rata dengan semua bahan. Tambahkan secukupnya kaldu bubuk. Aduk rata, koreksi rasa. Matikan api.
Langkah 9
Pindahkan spaghetti goreng oriental ke wadah saji. π
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua