Chef Monica
4.0
(28 Rating)
Cobain yuk, yummy! ✨
Advertisement
Langkah 1
Membuat Katsu Sando : Pertama-tama siapkan chicken katsu. Siapkan tepung terigu dan campur dengan garam, siapkan telur kocok, dan juga panko. Menggunakan tusuk sate celupkan daging ayam pada tepung terigu, lalu telur dan terakhir balur dengan tepung roti/ panko. Kemudian goreng hingga matang kecoklatan.
Langkah 2
Menyusun Katsu Sando : Lalu berikutnya tumis potongan bawang bombay, dengan butter, garam dan gula hingga kecoklatan dan terkaramelisasi. Siapkan roti tawar, olesi dengan mayonaise, lalu beri selada, bawang bombay tumis,chicken katsu, saus tonkatsu dan salad yang sudah dibuat sebelumnya, lalu tutup dengan roti tawar.
Langkah 3
Membuat Egg Mayo Sando : Untuk membuat egg mayo sando, kita perlu merebus telur hingga air mendidih, laku matikan api dan biarkan telur di dalam air panas selama 7 menit. Angkat 1 telur yang akan belah menjadi 2 dan pindahkan kedalam mangkuk berisi air dingin sambil diamkan sisanya selama 3 menit lebih lama di dalam air panas. Hancurkan telur yang lebih lama direbus, beri mayonnaise, acar timun garam dan lada. Siapkan roti tawar, olesi dengan mayonnaise, susun telur ½ bagian di tengah roti. Lalu tumpuk dengan egg mayo salad dan tutup dengan roti tawar.
Langkah 4
Membuat Fruit Sando : Kemudian, untuk membuat fruit sando kita perlu menyiapkan roti tawar. Lalu olesi salah satu bagian roti tawar dengan selai strawberry lalu tumpuk dengan 1 lembar roti tawar. Beri whipped cream, tata buah strawberry dan pisang diatasnya, beri whipped cream lagi dan tutup dengan roti tawar.
Langkah 5
Membungkus dan menyajikan sando : Sebelum siap disajikan,potong dan buang pinggiran roti tawar. Lalu menggunakan kertas roti atau plastic wrap, bungkus sando dengan erat. Lalu bagi sando menjadi dua dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua