Tika Sembiring
5.0
(1 Rating)
Menu sarapan kami hari ini, enak sekali 👍🏻.
8 cabe rawit hijau
1 sdm saos tiram
Kerupuk merah putih secukupnya
Air secukupnya
Langkah 1
Rendam bihun jagung dengan air hingga mie lunak. Cuci bersih dan tiriskan.
Langkah 2
Iris bakso , potong-potong cumi dan udang buang kepalanya. Lalu cuci bersih .
Langkah 3
Tumis telur dengan minyak, lalu orak arik dan angkat telur, sisihkan.
Langkah 4
Haluskan Bawang merah, Bawang Merah, kemiri, dan cabai. Tumis bumbu halus dengan minyak goreng, masak hingga bumbu matang.
Langkah 5
Lalu masukan udang dan cumi, masak hingga udang dan cumi berubah warna.
Langkah 6
Masukkan bihun, bakso, dan sawi. Tambahkan kecap asin, kecap manis, kecap ikan, saos tiram, dan garam. Aduk merata hingga semua bahan tercampur.
Langkah 7
Tambahkan daun bawang iris, cabe rawit hijau, dan tauge. Aduk merata. Masak sebentar saja. Koreksi rasa, tata mie di piring. Beri kerupuk di atasnya.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua