Syahara Kitchen
4.0
(6 Rating)
Roti yang bentuknya mirip croissant 😍
50 gram dcc
250 gram pro tinggi
Bahan olesan
Spatula
Loyang
Oven
Spatula Kue
Langkah 1
Siapkan bahan pasta coklatnya lelehkan margarin dan dcc dinginkan lalu dalam wadah campurkan tepung terigub, maizena, gula, putih telur, susu cair aduk ratakan sampai rata dengan spatula.
Langkah 2
Bungkus adonan dengan plastik lalu masukan ke kulkas selama 2 jam.
Langkah 3
Sambil menunggu siapkan bahan adonan roti, campurkan tepung terigu, gula, ragi instan, dan tambahkan sedikit demi sedikit susu cairnya uleni sampai adonan kalis.
Langkah 4
Tambahkan margarin uleni kembali sampai kalis elastis lalu istirahatkan 45 menit tutup dengan plastik wrap , sampai adonan mengembang 2 kali lipatnya.
Langkah 5
Setelah adonan mengembang kempiskan adonan lalu uleni sebentar aja lalu gilas dengan rolling memanjang.
Langkah 6
Letakkan pasta coklatnya di tengah.
Langkah 7
Lipat adonan menutupi cokelat pasta. Rekatkan pinggirannya. Putar 90 derajat.
Langkah 8
Giling kembali adonan lalu lipat double (kedua ujung lipat ke tengah lalu lipat dua). Putar 90 derajat. Gilas kembali lalu potong bentuk segitiga.
Langkah 9
Gulung dari sisi lebar ke sisi lancip. Tata di loyang diamkan 30 menit lalu oles dengan bahan olesan panggang di oven selama 15 - 20 menit.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua