Milla
5.0
(1 Rating)
Penuh perjuangan buat bikin beberapa pcs juga. Hehe, yuk boleh dicoba!
250 gram tepung terigu protein tinggi
25 gram gula pasir
6 gram ragi
130gr air es
5 gram garam
9 gram margarin
8 gram susu bubuk
3 gram improver
125 gram korsvet
Langkah 1
Masukan semua bahan kering kecuali garam.
Langkah 2
Tuang air sedikit demi sedikit ulen hingga ¾ kalis, lalu masukan garam dan margarin ulen hingga kalis.
Langkah 3
Istiratkan dough selama 30 menit dalam kulkas.
Langkah 4
Gilas korsvet seperti pada gambar.
Langkah 5
Lalu gilas dough lebih besar dari ukuran korsvet.
Langkah 6
Lipat seperti pada gambar.
Langkah 7
Gilas memanjang seperti di gambar.
Langkah 8
Lakukan lipatan lipatan pada gambar.
Langkah 9
Hingga membentuk seperti buku. Lakukan hingga 3 - 6x. Setelah itu adonan siap dibentuk sesuai selera.
Langkah 10
Gilas memanjang ukuran ± 30 x 30 cm dan potong menjadi segitiga sama kaki ( 10 x 30 ). Atau sesuai selera
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua