Nulli
5.0
(1 Rating)
Cumi Krispi dengan balutan saos telur asin yang gurih rasanya.
300 gr cumi
Secukupnya minyak goreng
200 gr tepung terigu
2 sdm tepung maizena
1 sdm tepung maizena
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam ( opsional )
1 sdt bawang putih bubuk
Secukupnya kaldu bubuk
4 butir kuning telur asin
2 siung bawang putih
2 buah cabe merah besar
½ sdt merica bubuk
½ sdt gula pasir
Secukupnya kaldu bubuk
2 sdm margarin
Advertisement
Langkah 1
Siapkan cumi, potong-potong sesuai selera, taburi dengan ¼ sdt merica bubuk dan garam, aduk rata diamkan selama 15 menit.
Langkah 2
Campurkan semua bahan tepung bumbu, aduk rata, lalu siapkan wadah ambil 4 sdm tepung bumbu larutkan dengan air untuk adonan basah. Celupkan cumi yang sudah dimarinasi ke dalam adonan basah lalu gulingkan ke tepung adonan kering.
Langkah 3
Panaskan minyak lalu goreng cumi hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan.
Langkah 4
Lelehkan mentega, tumis cabe dan bawang putih sampai harum.
Langkah 5
Masukan kuning telur asin, tambahkan ¼ gelas air, merica bubuk gula pasir dan kaldu bubuk, masak hingga mengental.
Langkah 6
Masukan cumi goreng, aduk hingga saos telur asin tercampur rata, koreksi rasanya dan siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua