Donat Bomboloni Isi Vla Vanila

Resep Donat Bomboloni Isi Vla Vanila

Aisah

Aisah

5.0

(1 Rating)

Hawa dimalang mulai pagi sampai malam tuh dingin banget,bawaan nya jadi suka ngemil. Apalagi anak-anak dikit-dikit minta dibuatkan cemilan, yaudah dehLihat Selengkapnya

Bahan Utama

250 gr tepung terigu

1 butir telur

1/4 sdt ragi instan

130 ml air dingin/ susu uht

2 sdm gula pasir

2 sdm margarin

Sejumput garam

Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

Isian Dan Taburan

1 bungkus vla siap pakai

Air panas sesuai petunjuk kemasan

Gula halus, secukupnya

Alat & Perlengkapan

Wajan

Gelas Ukur

Advertisement

Cara Membuat

Campur jadi satu tepung terigu, telur, gula dan ragi. Aduk rata, tambahkan sedikit demi sedikit air/ susu sambil terus diaduk agar tercampur rata.

Langkah 1

Campur jadi satu tepung terigu, telur, gula dan ragi. Aduk rata, tambahkan sedikit demi sedikit air/ susu sambil terus diaduk agar tercampur rata.

Setelah setengah kalis, tambahkan margarin dan garam. Uleni sekitar 10 menit hingga adonan tercampur sempurna dan elastis.

Langkah 2

Setelah setengah kalis, tambahkan margarin dan garam. Uleni sekitar 10 menit hingga adonan tercampur sempurna dan elastis.

Setelah permukaan adonan mulus, istirahatkan selama 30 menit/ sampai adonan mengembang.

Langkah 3

Setelah permukaan adonan mulus, istirahatkan selama 30 menit/ sampai adonan mengembang.

Kemudian cetak adonan menggunakan cutter bulat, istirahatkan lagi selama 10 menit sebelum digoreng.

Langkah 4

Kemudian cetak adonan menggunakan cutter bulat, istirahatkan lagi selama 10 menit sebelum digoreng.

Lanjut membuat vla, masukan 1 bungkus vla vanila ke dalam gelas ukur. Tambahkan air panas aduk cepat hingga vla mengental dan tidak ada yang bergerindil. Masukan piping bag dan sisihkan.

Langkah 5

Lanjut membuat vla, masukan 1 bungkus vla vanila ke dalam gelas ukur. Tambahkan air panas aduk cepat hingga vla mengental dan tidak ada yang bergerindil. Masukan piping bag dan sisihkan.

Panaskan wajan dan minyak goreng, lalu goreng donat satu kali balik saja. Ketika adonan bawah sudah terlihat kecoklatan baru balik, angkat dan tiriskan.

Langkah 6

Panaskan wajan dan minyak goreng, lalu goreng donat satu kali balik saja. Ketika adonan bawah sudah terlihat kecoklatan baru balik, angkat dan tiriskan.

Setelah donat dingin, lubangi pinggirannya lalu beri isian vla lalu balur dengan gula halus. Sajikan.

Langkah 7

Setelah donat dingin, lubangi pinggirannya lalu beri isian vla lalu balur dengan gula halus. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait