Hellen
4.0
(26 Rating)
Resep donat simpel tanpa harus diuleni. Resep asli dari mama.
Spuit
Loyang
Advertisement
Langkah 1
Larutkan 1 sdm ragi instan dengan 300 ml air, kemudian tunggu sampai berbusa.
Langkah 2
Tambahkan gula pasir, susu bubuk, kentang, dan sejumput garam, kemudian aduk rata sampai gula larut.
Langkah 3
Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit, sambil diaduk-aduk. Jadi tidak perlu diuleni.
Langkah 4
Setelah adonan selesai, tutup adonan dengan plastik wrap atau lap basah. Tunggu adonan sampai mengembang 2x lipat.
Langkah 5
Setelah adonan mengembang seperti gambar, buka penutup adonan.
Langkah 6
Agar adonan tidak terasa lengket, taburi adonan dan telapak tangan dengan tepung terigu setiap akan mengambil adonan.
Langkah 7
Bentuk adonan menjadi bulat menggunakan telapak tangan.
Langkah 8
Letakkan adonan yang sudah berbentuk bulat diatas loyang atau wadah yang sebelumnya ditaburi tepung.
Langkah 9
Pipihkan satu per satu adonan, lalu lubangi bagian tengah adonan dengan spuit. Jika semua adonan sudah berbentuk bulat dengan lubang di tengahnya, selanjutnya goreng donat menggunakan api kecil. Pastikan goreng dengan cara satu kali balik, agar minyak tidak banyak meresap ke dalam donat. Jika donat sudah berwarna kecoklatan, segera angkat dan tiriskan.
Langkah 10
Terakhir sajikan donat dan taburi donat dengan gula halus.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua