Evanofalita
3.0
(6 Rating)
Jamur adalah makanan yang mempunyai tekstur paling mirip dengan ayam. Kali ini saya akan berbagi resep cara lain menikmati jamur yang enak dan bikin g
Piring
Piring Saji
Advertisement
Langkah 1
Taruh jamur tiram suwir ke dalam wadah. Tambahkan garam, lada bubuk dan kaldu jamur lalu remas2 sampai bumbu meresap dan tercampur rata.
Langkah 2
Tambahkan terigu dan maizena, aduk lagi sambil diulen sampai tercampur rata.
Langkah 3
Pipih kan adonan lalu balur dengan tepung panir. Lakukan hingga adonan habis.
Langkah 4
Simpan adonan katsu di dalam freezer selama 30 menit, agar tepung panir menempel sempurna.
Langkah 5
Panaskan minyak dan goreng katsu jamur hingga matang kecoklatan.
Langkah 6
Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang putih cincang, bombay dan wortel hingga lunak.
Langkah 7
Tambahkan air dan gula pasir masak hingga mendidih. Tambahkan cuka lalu koreksi rasa. Jika sudah pas masukkan. larutan maizena, masak kembali hingga mendidih. Angkat.
Langkah 8
Tuang katsu jamur dalam piring lalu tuang saus diatasnya. Katsu jamur siap untuk disajikan. 🥰
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua