Ovie Kholifatun
5.0
(1 Rating)
06.01.24 Stok lauk dadakan ala anak kost yang lagi mager.
2 papan tempe ukuran sedang
1 ons teri
1 ons kacang tanah
2 lembar daun salam
2 ruas lengkuas
2 sdm gula merah sisir
¼ sdt garam
½ sdt kaldu bubuk
½ sdt lada bubuk
2 sdm kecap manis
Secukupnya air
Secukupnya minyak goreng
2 siung bawang putih
9 buah cabe rawit
2 butir kemiri
Langkah 1
Iris tipis-tipis tempe, lalu goreng sampai kering. Angkat dan tiriskan.
Langkah 2
Cuci kacang tanah lalu goreng sampai berwarna kecoklatan. Sambil diaduk supaya tidak gosong.
Langkah 3
Kurangi minyak dalam wajan lalu goreng teri yang sudah direndam dalam air panas. Goreng sampai kering.
Langkah 4
Tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas sampai matang. Tambahkan air, garam, kaldu bubuk, lada bubuk dan gula merah. Masak sampai meletup-letup.
Langkah 5
Masukkan tempe, teri dan kacang. Aduk terus sampai tercampur dengan bumbu.
Langkah 6
Tambahkan kecap manis. Aduk kembali. Koreksi rasa dan siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua