Mangut Lele Kemangi

Resep Mangut Lele Kemangi

Dyah Elyta Kristiantina

Dyah Elyta Kristiantina

5.0

(1 Rating)

Mangut Lele Kemangi gurih nikmat dengan aroma daun kemangi yang wanginya khas 😍

Bahan Utama

5 ekor lele

4 ikat kecil daun kemangi

120ml santan

2 lembar daun jeruk

2 batang serai

gula secukupnya

garam secukupnya

penyedap secukupnya

secukupnya cabai hijau

500ml air

Bumbu halus

3 buah cabai merah besar

3 buah cabai merah keriting

7 buah cabai merah

1 butir kemiri

2 siung bawang putih

4 siung bawang merah

1 sdt ketumbar

1/2 sdt kunyit bubuk

seruas jahe

seruas kencur

Advertisement

Cara Membuat

Goreng Lele hingga matang, angkat, tiriskan dan sisihkan

Langkah 1

Goreng Lele hingga matang, angkat, tiriskan dan sisihkan

Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, kunyit, jahe, kemiri, kencur. Oseng bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun jeruk dan sereh geprek.

Langkah 2

Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, kunyit, jahe, kemiri, kencur. Oseng bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun jeruk dan sereh geprek.

Tumis bumbu halus hingga berwarna kecoklatan dan harum.

Langkah 3

Tumis bumbu halus hingga berwarna kecoklatan dan harum.

Masukan 500 ml air, tunggu sampai mendidih, aduk-aduk.

Langkah 4

Masukan 500 ml air, tunggu sampai mendidih, aduk-aduk.

Masukan lele goreng dan tunggu hingga meresap.

Langkah 5

Masukan lele goreng dan tunggu hingga meresap.

Lalu masukan cabai hijau untuk taburan.

Langkah 6

Lalu masukan cabai hijau untuk taburan.

Lalu masukan santan instan, aduk- aduk hingga merata dan tidak pecah.

Langkah 7

Lalu masukan santan instan, aduk- aduk hingga merata dan tidak pecah.

Terakhir masukan daun kemangi, aduk-aduk dan matikan kompor. Daun kemangi akan segera layu dengan sendirinya.

Langkah 8

Terakhir masukan daun kemangi, aduk-aduk dan matikan kompor. Daun kemangi akan segera layu dengan sendirinya.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait