Rayna Kitchen
5.0
(2 Rating)
Cocok untuk teman ngeteh.
Sendok Sayur
Blender
Sendok
Langkah 1
Blender labu kuning kukus dengan air hingga halus.
Langkah 2
Dalam wadah besar, campurkan tepung terigu, garam, gula pasir dan susu bubuk. Lalu tuang jus labu, aduk rata.
Langkah 3
Masukkan telur, aduk rata dengan whisk hingga adonan licin.
Langkah 4
Masukkan ragi instan, aduk rata lalu diamkan selama 40-60 menit.
Langkah 5
Setelah didiamkan selama 40-60 menit, masukkan margarin dan soda kue. Aduk rata.
Langkah 6
Panaskan cetakan, kecilkan api. Tuang satu sendok sayur adonan kedalam cetakan, tekan sebentar untuk membentuk pinggiran martabak, biarkan hingga bergelembung banyak.
Langkah 7
Jika sudah muncul banyak gelembung, tutup cetakan. Panggang hingga bagian pinggiran martabak kering dan matang. Angkat.
Langkah 8
Olesi martabak dengan margarin lalu beri toping sesuai selera.
Langkah 9
Siap untuk disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua