andrenia giawati
5.0
(2 Rating)
Yummy..
Langkah 1
Marinasi ayam dengan bumbunya seperti garam, merica bubuk, kaldu jamur, dan bawang putih bubuk, lalu aduk rata.
Langkah 2
Buat adonan basah campur tepung terigu, tepung serbaguna, air, garam, dan kaldu jamur, aduk hingga kekentalan sedang. Celupkan ayam ke dalamnya, bolak-balik hingga rata.
Langkah 3
Gulingkan pada tepung panir.
Langkah 4
Goreng hingga matang kecokelatan, lalu tiriskan.
Langkah 5
Rebus mie hingga setengah matang, lalu tiriskan.
Langkah 6
Tumis irisan bawang putih dan bawang merah hingga harum, tambahkan garam, saus tiram, dan kecap manis.
Langkah 7
Masukkan mie rebus, masak hingga matang, lalu sisihkan.
Langkah 8
Dalam wadah campur irisan bawang putih, bawang merah, serai, daun jeruk, cabai rawit, cabai merah keriting, garam, dan gula pasir.
Langkah 9
Panaskan minyak, kemudian tuang pada irisan bawang, lalu aduk rata dan beri perasan jeruk limau.
Langkah 10
Siapkan wadah saji, tata mie goreng, chicken katsu, dan sambalnya, beri taburan wijen sangrai.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua