Ratna Puspita
5.0
(1 Rating)
Enak banget, bikin nafsu makan meningkat.
100 gr udang
4 buah tahu putih
1 papan pete
1 butir telur ayam
1 sdm minyak wijen
1 1/2 sdt kaldu bubuk
1/2 sdt gula pasir
1/2 sdt lada bubuk
1/2 sdt kunyit bubuk
1/2 sdt ketumbar bubuk
7 buah cabe merah
4 buah cabe rawit setan
4 siung bawang merah
4 siung bawang putih
Langkah 1
Siapkan udang yang telah dikupas dan pete.
Langkah 2
Cuci bersih tahu, haluskan.
Langkah 3
Campurkan tahu, udang, pete, telur, bumbu halus, minyak wijen, kaldu bubuk, lada bubuk, ketumbar bubuk, kunyit bubuk dan gula pasir. Aduk hingga tercampur rata, tes rasa.
Langkah 4
Ambil selembar daun pisang, masukkan 1-2 sdm adonan.
Langkah 5
Lipat lalu steples atau sematkan lidi lalu gunting ujung daun agar rapi.
Langkah 6
Kukus adonan selama 30 menit.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua