dina sufriyanti
5.0
(1 Rating)
Dalamnya ada isian coklat yang lumer, rasa nya enak banget.
1 sisir pisang raja
500 gr tepung terigu
125 gr tepung tapioka
25 gr tepung maizena
15 gr tepung beras
1 sdt baking powder
4 sdm margarin cair
500 ml air
2 sdm wijen
1/2 sdt garam
1 sdm gula pasir
1/2 sdt vanilli bubuk/cair
Secukupnya coklat filling
Langkah 1
Pipihkan pisang terlebih dahulu.
Langkah 2
Masukkan pertepungan,gula pasir, garam, vanilli, wijen dan gula pasir.
Langkah 3
Tambahkan air, masukan secara bertahap agar tidak menggumpal.
Langkah 4
Masukkan margarin cair, aduk hingga tercampur rata.
Langkah 5
Celupkan pisang ke dalam adonan.
Langkah 6
Goreng pisang dengan minyak yang telah dipanaskan, goreng sampai tepungnya sedikit kokoh.
Langkah 7
Celupkan lagi ke dalam adonan.
Langkah 8
Goreng lagi di dalam minyak panas hingga berwarna kecoklatan.
Langkah 9
Pisang kopong siap untuk dinikmati.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua