Vhita Hani
5.0
(1 Rating)
Parutan singkong dan gula yang dikukus dengan taburan kelapa parut.
Langkah 1
Cuci bersih singkong.
Langkah 2
Parut dengan parutan kasar (pasrah). Masukkan 1/2 sdt garam dan 2 sdm gula pasir
Langkah 3
Bagi jadi 2 bagian, yang setengah bagian masukkan ke wadah. Sisanya diberi pewarna merah lalu masukkan ke wadah. Beri potongan daun pandan.
Langkah 4
Kukus selama 15 menit (sampai matang). Masukkan juga kelapa (dikukus supaya tidak mudah basi).
Langkah 5
Setelah matang bisa dicetak. Buat contong dari daun pisang. Masukkan sawut merah, tekan-tekan. Masukkan yang putih, lalu merah lagi.
Langkah 6
Balik dan buka daun pisangnya. Beri taburan kelapa parut yang sudah dicampur sejumput garam.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua