Wulandari
5.0
(1 Rating)
Enak ya....tapai digoreng.Ini adalah gorengan kesukaan bapak di kampung dan wajib ada gorengan ini setiap buka puasa.
Advertisement
Langkah 1
Letak tape singkong ke dalam piring dan buang tulang singkongnya.
Langkah 2
Tambahkan gula halus. Kemudian haluskan dan campurkan tape dengan gula halus menggunakan garpu.
Langkah 3
Setelah halus dan tercampur, bentuk bulatan kecil seperti ini.
Langkah 4
Masukkan tepung terigu dan tepung beras ke dalam mangkuk.Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk agar tepung larut. Adonan jangan terlalu encer. Lalu celupkan bulatan tape ke dalam tepung.
Langkah 5
Panaskan minyak goreng dalam wajan. Masukkan tapai. Goreng tape sampai coklat keemasan. Angkat dan tiriskan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua