Depay Kitchen
4.0
(5 Rating)
Favorit keluarga.
Sendok
Langkah 1
Cuci bersih ketan hitam lalu rendam semalaman, minimal 10-12 jam. Pada saat 6 jam pertama ganti air rendeman. Lalu rendam kembali.
Langkah 2
Tiriskan dan cuci kembali sampai bersih. Lalu kukus selama 30 menit dengan api sedang.
Langkah 3
Angkat lalu siram rata dengan air yang mengalir dan tiriskan.
Langkah 4
Kukus kembali ketan hitam yang ditiriskan tadi selama 35-40 menit. Cek kematangan.
Langkah 5
Angkat, lalu tuang diatas tampah/baki yang telah dialasi daun pisang. Biarkan sampai tape benar-benar dingin.
Langkah 6
Hancurkan ragi tape dicampur dengan gula pasir. Lalu ayak merata diatas tape yang telah dingin. Aduk rata dengan sendok kayu agar ragi merata.
Langkah 7
Masukkan kewadah, tutup rapat dan simpan ditempat gelap selama 3-4 hari. Jangan dibuka-buka agar tape matang sempurna.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua