Thea Priestiashanti
5.0
(4 Rating)
Pengen ga sukses bikin tape? Coba tips berikut ya..🤩
Langkah 1
Rendam ketan hitam selama 5 jam, tambahkan ketan putih lalu rendam semalaman. Cuci bersih, lalu kukus.
Langkah 2
Kukus ketan sampai padat, setengah matang, kira-kira 20 menit. Matikan api. Angkat dalam wadah bersaring lalu siram dengan air dingin hingga kesat, tiriskan. Tips nya : harus kesat dan tiris ya.
Langkah 3
Kukus kembali hingga matang. Angkat lalu angin-anginkan, taruh diatas meja yg dialasi daun pisang. Tips : pastikan tangan dan peralatan yg dipakai benar-benar bersih, bebas minyak ataupun garam agar tidak menghambat proses fermentasi.
Langkah 4
Haluskan ragi tape dan gula pasir, setelah ketan benar2 dingin, taburkan ragi halus secara merata.
Langkah 5
Siapkan wadah kedap udara. Tata daun pisang lalu masukkan ketan yang telah diberi ragi. Tutup rapat dengan daun pisang lagi. Lalu utup rapat wadah, lapisi dengan serbet. Tunggu sekitar 3-4 hari, tape matang berair disertai bau khas tape.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua