Warga Malang coba nongkrong di sini, yuk!
Malang adalah salah satu kota di Indonesia yang menjadi destinasi favorit banyak orang untuk berlibur. Di kota ini, ada banyak perguruan tinggi sehingga membuat banyak cafe menjamur. Cafe di Malang kerap jadi salah satu tempat favorit mahasiswa untuk berkumpul atau nongkrong.
Nah, kali ini, Yummy ingin merekomendasikan cafe di Malang yang bisa jadi referensi untuk nongkrong bersama teman. Yuk, cek beberapa lisnya!
Dengan konsep yang minimalis, Sejenak Coffee merupakan salah satu cafe di Malang yang menawarkan desain interior yang setiap sudutnya cocok untuk menjadi spot foto. Harga menu cafe di Malang ini cukup terjangkau, mulai dari Rp10.000—Rp30.000.
Sejenak Coffee berlokasi di Jl. Bunga Mondokaki No. 30, Jatimulyo, Kota Malang. Jam bukanya mulai pukul 07.00—22.00 WIB.
Nakoa Cafe memiliki beberapa cabang di Kota Malang. Antara lain berlokasi di Jalan Bondowoso, Jalan Puncak Borobudur, dan Jalan MT. Haryono. Interior Nakoa Cafe cukup minimalis dan luas sehingga populer di kalangan mahasiswa dan pekerja untuk mengerjakan tugas dan WFC.
Jam buka cafe di Malang ini pukul 08.30—00.00 WIB. Harga menu pun murah sesuai kantong mahasiswa.
Selain Nakoa Cafe, Dialoogi Space & Cafe juga salah satu pilihan cafe di Malang yang cocok bagi mahasiswa untuk mengerjakan tugas. Cafe di Malang ini memiliki desain meja-meja yang cukup luas di bagian indoor-nya dengan akses listrik yang bagus. Selain itu, kamu juga bisa menjadikan cafe ini pilihan untuk nongkrong bersama teman-teman. Terutama di bagian outdoor-nya yang bisa dipakai sambil memperhatikan jalanan Kota Malang.
Cafe di Malang ini menjadi favorit mahasiswa-mahasiswa kampus sekitarnya. Cafe di Malang ini berlokasi di Jalan MT Haryono dimana dekat dengan Universitas Brawijaya, Universitas Polinema, dan Unisma. Cafe ini buka pukul 10.00 WIB hingga tengah malam. Untuk fasilitas, ada Wi-Fi dan area parkir cukup luas. Di samping itu, tersedia pula menu minuman kopi hingga camilan dengan harga terjangkau.
Baca Juga: 7 Bakso Malang Paling Enak, Pernah Coba?
Rekomendasi cafe di Malang selanjutnya adalah Roketto Coffe & Co. Cafe ini berkonsep industrial minimalis yang modern. Cafe ini menyediakan beragam menu mulai dari minuman kopi, non kopi, hingga makanan-makanan ringan. Di samping itu, cafe ini buka 24 jam, jadi kamu dapat berkunjung kapan pun bersama teman-teman.
Apabila kamu menyukai cafe dengan suasana outdoor yang asri, pilihlah Nendes Kombet Cafe atau NK Cafe. Cafe di Malang ini menyuguhkan konsep menyatu dengan alam, pilihan tepat untuk melepas penat bersama teman-teman.
Menu-menu yang ditawarkan terjangkau dan variatif, mulai dari harga Rp7.000 saja. Lokasi cafe ini di Jl. Raya Kasin, Kecamatan Krang Ploso, Malang.
Berkonsep tropikal minimalis, kamu yang menyukai tempat-tempat instagrammable akan menyukai Cafe Fortisoil. Interior cafe ini dihias dengan hiasan-hiasan rotan yang unik dan berbagai spot foto yang lucu. Menu yang ditawarkan juga terjangkau mulai dari Rp20.000— Rp100.000. Cafe di Malang ini dibuka mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB dan berlokasi di Jl. Soekarno-Hatta.
Baca Juga: 20 Oleh-oleh Khas Malang yang Hits dan Terkenal
Interior Katamichi Coffee dihias dengan ornamen-ornamen khas Jepang dengan dominasi warna putih yang minimalis dan modern. Cafe di Malang ini sangat cocok untuk nongkrong dan berfoto bersama teman-teman. Tentunya cafe ini juga menjual aneka menu, seperti pastry dan olahan kopi yang terjangkau mulai dari Rp20.000 saja.
Cafe di Malang yang satu ini juga Yummy rekomendasikan sebagai cafe yang cocok untuk nongkrong. Cafe di Malang ini hadir dengan nuansa serba mint yang cantik, cocok menjadi spot foto yang instagrammable. Menu yang bervariasi, berkisar dari Rp8.000—Rp30.000.
Local Cafe berlokasi di Komplek Pertokoan Kayutangan. Di cafe ini, kamu dan teman-teman dapat merasakan suasana masa lawas Kota Malang dengan konsep vintage dan modern yang dipadukan. Cafe di Malang ini dibuka mulai pukul 07.00—22.00 WIB. Selain itu, menu yang ditawarkan dengan harga yang terjangkau, mulai dari Rp15.000—Rp19.000 saja.
Nara Coffee adalah tempat yang cocok bagi Anda yang menyukai suasana klasik dan outdoor yang asri. Nara Coffee berlokasi di Jalan Dieng Atas, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Desain cafe ini minimalis dengan berbagai bunga-bunga dan ilalang cantik menghiasi bagian outdoor-nya. Dengan membayar Rp20.000, kamu sudah dapat menikmati kopi oleh barista Nara Coffee.
Kedai Botani menyuguhkan suasana rumahan untuk para pelanggannya. Kopi yang dijual juga merupakan kopi seduh khas rumahan untuk menambahkan kesan yang nyaman dan hangat khas rumah. Kamu dan teman-teman dijamin asyik mengobrol karena suasananya yang cozy. Sembari ngobrol, bisa pula menyantap menu-menu dengan harga terjangkau dari Kedai Botani.
Baca Juga: 15 Makanan Khas Malang Paling Ikonik, Enak dan Legendaris!
Salah satu cafe favorit banyak mahasiswa di Malang adalah Amstirdam. Amstirdam memiliki beberapa cabang di Malang seperti di Jalan Soekarno-Hatta, Joyo Agung, dan Kepanjen.
Amstirdam menyediakan minuman-minuman kopi maupun non kopi dengan harga terjangkau Rp10.000an. Tempatnya yang cozy dan dijamin nyaman, membuat cafe di Malang ini cocok untuk nongkrong bersama teman-teman.
Lowcal Kitchen & Salad adalah tempat yang cocok bagi para vegan untuk nongkrong. Di sini, terdapat banyak plant based menu, tapi ada pula makanan utama dengan daging sapi atau ayam. Menu makanan pembuka hingga penutup tersedia di cafe ini. Lowcal Kitchen & Salad berlokasi di Jalan Terusan Dieng dan buka mulai pukul 11.00—20.00 WIB.
Gartenhaus Co-working Space juga salah satu cafe hits di Malang yang menyuguhkan suasana alam yang sejuk. Cafe di Malang ini sangat cocok untuk menjadi tempat nugas maupun nongkrong bersama teman-teman. Suasananya yang menyegarkan dijamin membuat pengunjung sangat nyaman untuk nongkrong. Cafe ini berlokasi di Jalan Kenanga Indah dan buka mulai pukul 10.00 WIB.
Itu tadi 15 rekomendasi cafe di Malang dari Yummy. Semua cafe tersebut hadir dengan berbagai konsep dan suasana yang berbeda-beda mulai dari alam, industrial, dan rumahan. Tentunya dengan teman, KAMU pasti akan merasa nyaman untuk mengobrol ditemani kopi, teh, maupun kudapan sampai malam. Jangan lupa kunjungi salah satu dari cafe di atas ketika berkunjung ke Malang, ya!
Penulis: Embun Nadha Pawestri
Baca Juga: 10 Rekomendasi Cafe di Kemang yang Asyik, Unik, dan Instagramable