Makanan Kota Malang yang bikin nagih!
Liburan hampir tiba! Sudah ada rencana ke mana pada liburan kali ini? Kalau kamu ada rencana mengunjungi Kota Malang, jangan lupa eksplore makanan khas Malang juga, ya.
Kota Malang yang khas dengan buah apel ini, punya segudang makanan enak. Mulai dari kuliner unik hingga legendaris, bisa kamu jumpai di kota ini. Kalau kamu masih bingung mau nyicipin kuliner apa aja, tenang, di sini Yummy App akan kasih kamu rekomendasi makanan khas Malang yang wajib banget dicoba. Penasaran ada apa aja? Yuk, langsung aja kita intip makanannya.
Makanan khas Malang pertama yang harus kamu coba adalah bakso bakarnya. Makanan ini viral banget di Malang. Cara mengolah bakso bakar ini pada umumnya sama dengan bakso bakar pada umumnya, tapi tentunya ada bumbu khusus yang diolesi sebelumnya. Bumbu itu sukses bikin kamu pengen nambah terus.
Siapa sih yang bisa nolak makanan khas Malang yang satu ini? Yup, bakso malang! Kayaknya, kurang lengkap kalau gak nyobain bakso malang di kotanya sendiri.
Ada banyak banget kedai bakso malang di kota ini, tapi kalau kamu mau cari tempat yang populer banget, bisa datang ke Bakso President. Kedai ini udah ada sejak tahun 70-an, lho! Kebayangkan gimana legendnya rasa bakso malang di kedai ini?
Sama dengan bakso malang pada umumnya, satu porsi bakso malang akan berisikan bakso, mi kuning, siomai, pangsit, dan tahu. Kemudian, diberi kuah yang wanginya khas banget.
Bukan combro, bukan juga tempe goreng, makanan khas Malang ini namanya Mendol. Makanan ini memiliki rasa yang unik, yaitu rasa gurih dan renyah dalam satu gigitan. Kalau kamu penasaran dengan rasa asli dari mendol ini, kamu bisa nemuin makanan ini si warung-warung makanan Malang, contohnya di warung pecel atau warung nasi rawon.
Makanan khas Malang ini pas banget untuk kamu yang doyan makan mi. Meskipun tampilannya mirip banget sama mie ayam dan bakmi ayam, tapi ada yang berbeda dari cwie mie malang ini, yaitu topping-nya.
Topping cwie mie malang adalah ayam yang dicincang halus banget sampai terlihat mirip banget kayak abon. Menarik banget, kan?
Dulunya, makanan ini merupakan makanan khas orang-orang Tionghoa yang tinggal di Malang. Namun, semakin lama, makin banyak yang suka dengan mi jenis ini sampai namanya berubah menjadi pangsit mie. Setiap penyajian cwie mie ini selalu ada pangsit yang menemani.
Hayo, siapa yang familier dengan bentuk dari kue ini? Yup, kue putu. Namun, kalau di Malang, kue ini tuh dinamai kue putu lanang. Mulai dari bahan pembuatannya dan bentuknya, makanan legendaris ini memang mirip dengan kue putu yang sering lewat di depan rumahmu, tapi pasti bakal beda kalau menikmati kue putu di Malang.
Baca Juga: 8 Makanan dari Aci dan Cara Membuatnya, Kamu Pasti Bisa!
Orem-orem ini salah satu makanan khas Malang yang legendaris dan harus banget kamu coba saat di Malang. Makanan ini memiliki kuah yang mirip-mirip dengan sayur lodeh, tapi sedikit pedas. Nah, isiannya sudah pasti harus ada tempe yang diiris tipis dan sudah diberi bumbu sampai rasanya gurih. Selain tempe, ada juga suwiran ayam, telur asin, dan lontong.
Bingung mau beli oleh-oleh apa untuk dibawa pulang? Strudel apel bisa jadi pilihan. Makanan khas Malang yang unik dengan rasa yang manis adalah percampuran pastry dengan isian lembut berbahan dasar apel. Kebayang kan gimana uniknya rasa strudel apel ini?
Makanan khas Malang lainnya yang harus kamu coba adalah nasi goreng mawut. Nasi goreng khas Malang ini menyajikan campuran nasi dan mi kuning yang digoreng bersamaan. Selain itu, ada juga tambahan bumbu khas mawut, sayur, dan ayam suwir yang bikin kamu kenyang banget.
Rawon dengkul adalah makanan khas Malang lainnya yang sering diburu para wisatawan. Makanan berkuah hitam ini memiliki rasa yang gurih dan manis. Nah, yang jadi primadonanya adalah daging dengkul yang bakal empuk banget di dalam mulut.
Angsle merupakan minuman yang cocok untuk malam hari. Kuah jahe yang hangat, dengan tambahan rasa manis akan mengingatkan kamu dengan sekoteng. Perbedaanya adalah ada di topping-nya. Pada angsle, kamu akan menemukan topping ketan putih, bubur mutiara, dan tape.
Nah, kalau kamu lagi cari makanan yang pakai nasi, kamu harus coba nasi bakmoy. Makanan khas malang yang satu ini memiliki cita rasa yang gurih karena menggunakan berbagai rempah untuk kuahnya. Gak cuma itu, kamu juga akan mendapatkan potongan daging ayam yang bikin rasa makanan ini makin lezat.
Makanan khas Malang lainnya yang hangat lainnya dan harus kamu coba ketika di kota Malang adalah wedang ronde. Makanan ini pas banget kamu santap saat istirahat malam hari karena kuah jahe yang dipadukan dengan ronde bisa bikin kamu rileks.
Rujak cingur bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang cari makanan berat. Makanan khas Jawa Timur ini bakal sering banget kamu temui di kota Malang.
Primadona dari rujak ini adalah mulut sapi atau cingur sapi. Tenang, mulut sapi yang dipakai di rujak ini sudah diolah sedemikian rupa agar rasanya nikmat di mulut kamu. Selain itu, isian lain yang akan kamu temui di rujak ini adalah sayur, tempe, dan juga tahu. Jangan lupa juga bumbu kental dari saus petis yang bikin nagih!
Makanan populer yang harus kamu coba di Malang adalah nasi pecel. Makanan khas Malang yang sederhana ini terdiri dari nasi dengan campuran sayur mayur dan dibanjur dengan kuah kacang yang gurih. Gak cuma itu, biasanya saat kamu makan nasi pecel ini harus didampingi peyek kacang yang renyah banget.
Makanan khas Malang lainnya yang harus banget kamu coba saat liburan di Malang adalah nasi jagung. Makanan khas ini sudah jadi legenda banget, lho!
Dulu, nasi jagung itu disajikan sebagai pengganti beras. Seiring berkembangnya kuliner di Malang, akhirnya nasi jagung ini dikreasikan penyajiannya dengan tambahan telur dadar, daging, sambal, dan mentimun segar.
Pilihan makanan khas Malang lainnya yang bisa Sobat Yummy coba adalah rawon nguling. Rawon nguling terkenal dengan rasa dagingnya yang lembut dan kuah khas yang dibuat dari kluwak, membuatnya unik dan berbeda dari rawon pada umumnya.
Perbedaan rawon nguling dengan rawon dengkul adalah bagian daging sapi yang digunakan sebagai bahan utama kedua rawon ini dan bahan-bahan lainnya.
Rawon nguling menggunakan daging sapi yang lembut dan kuah hitam kental yang dihasilkan dari buah keluak sebagai bumbu utamanya. Rawon nguling biasanya disajikan dengan nasi, kecambah, telur asin, dan sambal, menawarkan rasa yang kaya dan gurih.
Sementara rawon dengkul memiliki daging dengan tekstur yang lebih padat dan kenyal. Rawon jenis ini juga menggunakan buah keluak sebagai bahan utama pembuatan kuahnya, namun kekhasannya terletak pada pemilihan bagian dagingnya.
Untuk Sobat Yummy yang ingin mencoba sesuatu yang berbeda ketika berada di Malang, sate kelinci bisa menjadi pilihan. Daging kelinci yang dipadukan dengan bumbu khas Malang ini memiliki rasa yang unik dan lezat, menjadikannya salah satu makanan khas Malang yang wajib dicoba ketika berkunjung ke Malang.
Rekomendasi makanan khas Malang yang selanjutnya adalah soto ayam ambengan. Soto ini terkenal dengan kuahnya yang kaya rempah dan potongan ayam yang lezat, ditambah dengan taburan koya yang membuatnya semakin istimewa.
Bagi Sobat Yummy yang sedang berkunjung ke Malang, jangan lewatkan lontong balap, makanan khas Malang yang unik. Terdiri dari lontong, tauge, dan lentho (kroket dari kacang tolo), disiram dengan saus petis yang khas dan lezat, menjadikan lontong balap sebagai santapan yang menggugah selera.
Tahu Campur adalah makanan khas Malang yang terdiri dari tahu goreng, lontong, sayuran, dan daging sapi. Semua bahan ini disajikan dengan kuah kaldu yang gurih dan sedikit pedas. Keunikan dari Tahu Campur ini terletak pada perpaduan rasa dan teksturnya yang harmonis.
Menggugah selera semua kan makanan khas Malang yang direkomendasikan oleh Yummy App di atas? Jangan lupa buat simpan rekomendasi makanan ini sebagai bucket list makanan kamu selama di kota Malang nanti, ya!