Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

10 Mie Instan Terenak di Dunia, Sudah Pernah Coba?

Beragam mie instan terenak di dunia, favorit kamu masuk gak?

Siapa yang tidak menyukai makanan instan yang satu ini? Makanan yang sering dikenal dengan makanan akhir bulan bagi para mahasiswa yang tinggal di kos-kosan, karena harganya yang murah. Ya, makanan instan tersebut adalah mie yang selalu menjadi andalan makanan ketika perut lapar. Proses memasak mie instan juga tidak sulit, dan bisa dilakukan oleh siapa saja.

Tapi apakah kamu tahu kalau ternyata mie instan bukan hanya digemari masyarakat di Indonesia saja? Di berbagai negara, mie juga menjadi salah satu makanan favorit bagi banyak orang. Bahkan pada laman New York Times dan The Ramen Rater sampai menuliskan daftar mie instan terenak di dunia pada tahun 2023 ini. Apakah ada mie asal Indonesia yang masuk ke urutan mie instan terenak di dunia? Simak di bawah ini, ya! 

Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

1. Prima Taste Singapore Whole Grain Laksa La Mian

ilustrasi Prima Taste Singapore Wholw Grain Laksa La Mian (flickr.com/robinkok)

Mie instan asal Singapura ini masuk dalam deretan mie instan terenak di dunia. Tekstur mienya yang kenyal dan cukup tebal, membuat mie ini sangat enak ketika dikunyah.

Kuah dari mie asal Singapura memiliki cita rasa laksa khas Singapura yang kental dan gurih. Aromanya yang sedap dan paduan warna kuah yang menarik, semakin menambah kenikmatan mie instan ini.

2. Ippudo Karaka Spicy Ramen Japan

ilustrasi Ippudo Karaka Spicy Ramen (youtube.com/theramenrater)

Selanjutnya ada mie asal Jepang yang lebih dikenal dengan sebutan ramen. Kuah kaldunya memiliki rasa yang gurih dan pedas, dengan sedikit rasa susu yang pastinya sangat enak jika dinikmati saat siang hari.

3. Nongshim Shin Light Korea

ilustrasi Nongshim Shin Light Korea (youtube.com/lilyle)

Para penggemar drama Korea sering kali mengulik makanan-makanan khas Korea seperti topokki dan japchae. Kamu juga harus tahu kalau ada mie instan dari Korea yang menjadi mie instan terenak di dunia yaitu Nongshim Shin Light. Tekstur mienya kenyal dengan ukuran yang kecil dan lurus dengan rasa kaldunya yang tidak terlalu gurih.

Baca Juga: 8 Makanan Terenak di Dunia, Ada Rendang!

4. Nongshim Shin Black

ilustrasi Nongshim Shin Black Korea (youtube.com/instantfoodworld)

Masih berasal dari Korea, Nongshim Shin Black meraih peringkat pertama di New York Times pada tahun 2022 lalu. Tekstur mienya hampir sama dengan Nongshim Shin Light, hanya saja perbedaannya ada pada kuahnya yang terasa creamy. Terdapat daging dan juga sayuran kering yang bisa dijadikan topping.

5. Oh! Ricey Instant Rice Noodles Pho Bo Rasa Daging

ilustrasi Oh! Ricey Instant Rice Noodles Pho Bo Rasa Daging (youtube.com/simplyunboxing)

Berikutnya ada mie instan asal Vietnam yang bernama Oh! Ricey Instant Rice Noodles Pho Bo Rasa Daging. Cukup berbeda dari bahan pembuatan mie biasanya, mie asal Vietnam ini terbuat dari nasi khas Vietnam yang bernama pho.

Rasa dari kaldunya kaya akan rempah-rempah dengan tambahan topping yang merupakan potongan daging kecil-kecil untuk menambah kenikmatan mie.

6. Indomie Mie Keriting Rasa Ayam Panggang

ilustrasi Indomie Mie Kriting Rasa Ayam Panggang (youtube.com/andreasmatondang)

Kali ini mie instan terenak di dunia datang dari Indonesia yaitu Indomie Mie Keriting Rasa Ayam Panggang. Indomie varian ini mempunyai tekstur mie yang lembut, kenyal, dan berbentuk keriting sempurna. Sajiannya dilengkapi dengan sayuran yang sudah terpotong-potong kecil dengan kuah khas Indomie yang gurihnya pas.

7. Best Wok Mie Goreng Original

ilustrasi Best Wok Mie Goreng (youtube.com/gededehperut)

Masih dari Indonesia, Best Wok Mie Goreng Original juga masuk dalam urutan menurut The Ramen Rater.

Mie yang satu ini mempunyai kuah yang unik dengan mencampurkan rasa asin, manis, dan pedas di dalamnya. Ukuran mienya yang tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil juga terasa sangat enak.

8. Red Chef Green Tom Yum Soup Noodles

ilustrasi Red Chef Green Tom Yum Soup Noodles (youtube.com/theramenrater)

Datang dari Malaysia, Red Chef Green Tom Yum Soup Noodles mempunyai rasa khas tom yum yang sedikit asam dan cukup pedas. Siapa pun yang menikmati mie asal Malaysia ini akan senang dengan rasa segar saat mencoba kuahnya.

9. A-Sha Lao Tao Beef and Tendon Noodles

ilustrasi A-Shao Lao Tao (youtube.com/theramenrater)

A-Sha Lao Tao Beef and Tendon Noodles merupakan mie instan asal Taiwan yang juga diakui kelezatannya. Kuahnya sangat kental, gurih, dan sangat terasa daging sapinya, membuat kuah kaldunya nikmat.

10. NongShim Chapagetti & Neoguri

ilustrasi Chapagetti dan Neoguri (youtube.com/junchef)

NongShim Chapagetti & Neoguri berasal dari Korea merupakan 2 jenis mie yang berbeda. Chapagetti merupakan jajjangmyeon khas Korea dengan bumbu pasta kacang hitamnya yang memiliki rasa khas manis. Sedangkan Neoguri merupakan mie instan seafood dengan citarasa yang pedas. Keduanya dijual bersamaan oleh NongShim. Dua-duanya memiliki rasa yang enak dan mampu menggugah selera makan.

Itu dia beberapa daftar mie instan terenak di dunia, ada yang sudah pernah kamu coba?

Baca Juga: 15 Macam-Macam Dimsum Terpopuler di Dunia, Mana Favorit Kamu?

Bagikan: