Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

6 Manfaat Minyak Zaitun untuk Kulit, Atasi Jerawat hingga Penuaan Dini

Efek antioksidan, dan antipenuaan yang ampuh untuk kulit

Sobat Yummy pasti sudah tahu bahwa minyak zaitun memiliki segudang manfaat. Tidak hanya baik untuk dikonsumsi, ternyata minyak zaitun juga memberi sejumlah manfaat untuk pemakaian luar, seperti pemakaian pada kulit.

Minyak zaitun memiliki sejumlah nutrisi yang dapat meningkatkan kesehatan dan kecantikan pada kulitmu. Jika Sobat Yummy ingin tahu lebih detail manfaat minyak zaitun untuk kulit yang akan di dapat jika kamu mengaplikasikannya secara rutin, yuk simak artikel kali ini!

Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

1. Mengatasi jerawat

Umumnya penyebab utama timbulnya jerawat yakni karena minyak. Eits, tapi beda dengan jenis minyak yang satu ini.

Minyak zaitun memiliki efek antibakteri yang dapat mengeliminasi bakteri penyebab jerawat. Biasanya minyak zaitun menjadi campuran pada facial wash khusus untuk kulit berjerawat, yang jika dipakai secara rutin akan mencegahmu dari timbulnya jerawat.

Selain itu, dikutip dari Alodokter, minyak dari buah zaitun ini tinggi akan vitamin E yang memiliki peran penting sebagai antioksidan dan antiinflamasi. Sehingga mampu menstimulasi regenerasi sel kulit, maka cepat menyamarkan noda bekas jerawat.

2. Melembapkan kulit

ilustrasi kulit lembap (unsplash.com/coline hasle)

Jika Sobat Yummy memiliki kondisi kulit kering, hingga menimbulkan rasa sakit akibat iritasi, sebaiknya gunakan produk dengan tinggi minyak zaitun untuk melembabkan kulit. Minyak zaitun memiliki kandungan yang bernama squalene. Senyawa inilah yang mampu menghidrasi kulit kering, sehingga lembab kembali.

Selain itu, vitamin E pada minyak zaitun juga berperan dalam melembabkan kulit. Vitamin tersebut dapat mengoptimalkan proses penyerapan air, sedangkan squalene mampu mengunci air pada kulit. Sehingga kolaborasi keduanya sangat efektif dalam hidrasi kulit kering.

3. Mencegah penuaan dini

Kasus tanda-tanda penuaan biasanya ditandai dengan munculnya kerutan-kerutan pada kulit. Tanda ini menjadi penyebab utamanya dikarenakan kulit yang terlalu kering. Nah, kandungan squalene pada minyak zaitun dapat mengatasi kulit kering, sehingga mencegah timbulnya kerutan pada kulit.

Selain itu, penuaan juga dapat disebabkan oleh radikal bebas karena polusi, hingga paparan sinar UV, yang menyebabkan kulit memiliki bintik-bintik hitam. Tenang saja, minyak zaitun memiliki efek anti-aging dari senyawa antioksidan tinggi yang terkandung di dalamnya. Bahkan minyak jenis ini juga mengandung sejumlah kolagen yang membantu kulit tampak lebih kencang dan kenyal.

Baca Juga: ​10 Resep Jus yang Bagus untuk Kulit, Auto Glowing!

4. Pembersih menyeluruh sisa make up

ilustrasi wajah bersih dari make up (unsplash.com/kalos skincare)

Minyak zaitun ternyata dapat dijadikan pembersih wajah alami yang mampu mengangkat sisa make up dan kotoran lain yang menempel pada wajah. Bahkan minyak ini disebut sebagai pembersih wajah paling baik. Hal ini karena selain membersihkan wajah, minyak zaitun juga bekerja melembabkan kulit, tidak seperti pembersih pada umumnya yang membuat kulit kering.

Sobat Yummy cukup tuangkan beberapa tetes minyak zaitun pada wajah, dan usap merata pada kulit wajah hingga sisa make up menghilangkan. Terakhir tutup dengan cuci wajah menggunakan facial wash yang mengandung minyak zaitun juga.

5. Mengatasi bibir pecah

Selain manfaatnya pada kulit wajah, minyak zaitun juga memiliki manfaat keren pada bagian kulit lainnya, seperti bibir. Jika Sobat Yummy memiliki masalah bibir pecah-pecah sehingga memperburuk pengaplikasian lipstick hingga mengganggu penampilan. Maka minyak zaitun solusinya.

Oleskan minyak zaitun secara rutin pada permukaan kulit bibir, saat sebelum pengaplikasian lipstick ataupun gunakan sebagai lip mask sebelum tidur. Sehingga saat di pagi hari, kamu akan mendapatkan bibir yang lebih lembab.

6. Mencerahkan kulit

ilustrasi minyak zaitun mencerahkan kulit (unsplash.com/enecta cannabis)

Senyawa antioksidan pada minyak zaitun, juga berperan dalam mencerahkan kulit. Antioksidan minyak zaitun mencegah timbulnya noda hitam akibat paparan sinar matahari. Sehingga Jika Sobat Yummy mengoleskan minyak zaitun secara rutin pada kulit, maka kamu akan mendapatkan kulit yang lebih cerah dari sebelumnya dan merata.

Rekomendasi minyak zaitun yang bagus adalah dengan label extra virgin.

Nah, itulah beberapa manfaat keren minyak zaitun untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Sobat Yummy bisa mengaplikasin minyak zaitun langsung dengan mengoleskannya pada kulit, ataupun sebagai campuran masker ataupun lulur. Untuk bisa mendapatkan manfaatnya pada kulit secara optimal, gunakan minyak zaitun dengan label extra virgin, ya! Selamat mencoba!

Baca Juga: Cara Tepat Menggunakan Minyak Zaitun untuk Memasak

Bagikan: