Whenie Beckham
5.0
(1 Rating)
Sedap!! Serundengnya disangrai jadi tidak terlalu berminyak. Silahkan dicoba.
Langkah 1
Campurkan ayam dengan bumbu ungkep, lalu remas-remas. Beri air secukupnya hingga ayam terendam. Tambahkan daun jeruk, daun salam serta serai. Masak hinga ayam empuk dan air menyusut.
Langkah 2
Pisahkan ayam dengan sisa bumbu ungkepnya.
Langkah 3
Kemudian masukkan kelapa parut. Tambahkan sedikit air. Masak hinggga air menyusut dan bumbu meresap. Kemudian matikan api.
Langkah 4
Pindahkan ke teflon, lalu sangrai dengan api kecil hingga kecokelatan sambil sering-sering diaduk.
Langkah 5
Jika sudah garing dan kecoklatan matikan api. Kemudian salin ke dalam toples, biarkan hingga dingin baru ditutup agar kerenyahannya tetap terjaga.
Langkah 6
Panaskan minyak goreng, kemudian goreng ayam sesuai kebutuhan hingga berwarna golden brown, lalu angkat dan tiriskan minyaknya.
Langkah 7
Salin ayam goreng di atas piring saji, taburi dengan serundeng. Kemudian sajikan dengan aneka sambal dan lalapan favorit keluarga.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua