Tri Lestari Handayani
5.0
(1 Rating)
Bolu yang enak, simple bikinnya. Dengan bahan bahan yang sederhana. Kita bisa makan bolu kojo yang enak.
250 gr tepung terigu
150 gr gula pasir
700 ml air santan
1/2 sdt pasta pandan
1 butir telur
1/2 sdt garam
3 sdm margarin cair
1 sachet susu kental manis putih
1/4 sdt vanila cair
Secukupnya minyak untuk mengoles loyang
Advertisement
Langkah 1
Siapkan air santan, lalu masak masukkan susu kental manis kedalamnya, aduk.
Langkah 2
Masukkan gula pasir, garam dan vanila cair.
Langkah 3
Masukkan terigu dan pasta pandannya.
Langkah 4
Masukkan santan cair sedikit sedikit lalu aduk rata.
Langkah 5
Masukkan semua sisa santan dan aduk rata sampai adonan terlihat licin.
Langkah 6
Masukkan telur, aduk rata.
Langkah 7
Masukkan lagi margarin, aduk-aduk sampai merata.
Langkah 8
Olesi loyang lalu masukkan adonan ke loyang.
Langkah 9
Panaskan kukusan dan masukkan loyang. Masak adonan kue selama 40 menit dengan api sedang. Angkat dan dinginkan. Potong-potong adonan dan taruh piring saji. Hidangkan untuk keluarga tercinta.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua