Angken Keenan
5.0
(1 Rating)
Rabu, 26.02.25 Bismillah, menemukan resep ini yang aromanya wangi banget dan lembut, meski pakai oven tangkring hasilnya tetap moist. Resep Pap Cook.
4 butir telur
120 gr gula pasir
1 sdt emulsifier
160 gr terigu
27 gr susu bubuk
1/4 sdt vanila
1/2 sdt baking powder
125 gr margarin, lelehkan
1 sdt pasta coklat
Langkah 1
Kocok telur, gula, vanila dan emulsifier dengan kecepatan tinggi sampai kental, berjejak.
Langkah 2
Masukkan ayakan terigu, susu bubuk, baking powder. Mikser speed rendah sampai rata. Di tahap ini ambil 1 sdm adonan untuk diberi pasta.
Langkah 3
Tuang margarin leleh, aduk balik pakai spatula sampai adonan menyatu tanpa sisa margarin.
Langkah 4
Adonan sudah terlihat rata dan berwarna sedikit kuning.
Langkah 5
Tuang di loyang rulban ukuran 20 cm yang sudah dioles Carlo. Tuang adonan yang telah diberi pasta untuk menggambar motif. Lalu oven suhu 170 sampai matang sekitar 40-45 menit.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua