Rara Debtasari
4.0
(20 Rating)
Bolu dengan rasa karamel gula yang legit dan lembut.
Loyang
Oven
Wajan
Advertisement
Langkah 1
Panaskan gula pasir di wajan dengan api kecil dan jangan di aduk-aduk. Biarkan hingga semua gula mencair.
Langkah 2
Tambahkan air panas sedikit demi sedikit ke dalam karamel gula. Pada proses ini harus hati-hati menuang air panas, karena bisa menyiprat ke tangan. Biarkan hingga mendidih dan gula menyatu dengan air. Angkat dan dinginkan. Saring dan takar sebanyak 400 ml, sisihkan.
Langkah 3
Kocok lepas telur dengan whisk hingga berbusa dan rata. Tambahkan terigu sedikit demi sedikit bergantian dengan sirup karamel sambil diaduk sampai rata dan licin.
Langkah 4
Masukkan susu kental manis, aduk rata. Masukkan margarin cair, aduk rata.
Langkah 5
Terakhir masukkan soda kue. Aduk rata. Segera tuang ke dalam loyang dan panggang dalam oven yang sudah di panaskan hingga matang (suhu 180℃ kurang lebih 45 menit). Sesuaikan oven masing-masing. Setelah matang keluarkan dari loyang, dinginkan dan potong-potong, siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua