Ari Cintya Devi
5.0
(1 Rating)
Chicken katsu
500 gr dada ayam fillet
500 gr baby potato
130 gr tepung roti
4 sdm saus sambal
1 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt garam
1/4 sdt kaldu jamur
1/4 sdt merica putih
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica putih
1 sdt garam
1/2 sdt merica hitam
3 sdm tepung terigu
1/4 sdt kaldu jamur
Secukupnya air putih
Langkah 1
Marinasi ayam dengan bubuk bawang putih, garam, kaldu jamur dan merica. Diamkan minimal 15 menit agar bumbu meresap.
Langkah 2
Siapkan adonan basah yang terdiri dari tepung terigu, garam, merica, kaldu jamur dan tambahkan air hingga adonan menjadi kental.
Langkah 3
Celupkan ayam yang telah dimarinasi tadi ke dalam adonan tepung basah.
Langkah 4
Kemudian taburi ayam tersebut dengan tepung roti hingga merata ke semua bagian.
Langkah 5
Panggang selama 25 menit dengan suhu 200°C . Selama proses pemanggangan bolak balik ayam di kedua sisi agar matang merata.
Langkah 6
Taburkan garam dan merica pada baby potato, aduk hingga merata. Kemudian panggang di airfryer pada suhu 180°C selama 20 menit.
Langkah 7
Chicken katsu siap disajikan. Tambahkan saus sambal sebagai cocolannya.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua