Inda
5.0
(1 Rating)
Mie Goreng enak ala chinese.
secukupnya air
Langkah 1
Siapkan semua bahan-bahan.
Langkah 2
Rendam soymeat selama 15 menit dengan air boleh panas atau dingin, kemudian bilas 2x sambil diperas, tiriskan (bila menggunakan ayam, bersihkan ayam kemudian potong dadu kecil).
Langkah 3
Rebus mie hingga setengah matang kemudian angkat dan tiriskan.
Langkah 4
Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, kemudian masukkan soymeat/ayam aduk sebentar hingga hampir matang kemudian masukkan wortel, sambil terus diaduk.
Langkah 5
Beri ruang untuk menggoreng telur dan tambahkan sedikit minyak, orek-orek telur, tambahkan sedikit air.
Langkah 6
Masukkan mie kemudian aduk-aduk.
Langkah 7
Tambahkan semua bumbu dan daun bawang, kecuali kecap manis, aduk rata.
Langkah 8
Masukkan kecap manis sambil diaduk hingga mendapat warna yang disukai, cek rasa, aduk hingga matang merata.
Langkah 9
Sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua