Cireng Bawang Bumbu Cuko

Resep Cireng Bawang Bumbu Cuko

Annisaa T.K

Annisaa T.K

5.0

(2 Rating)

Fusion Food Nusantara, perpaduan sempurna cireng dari Jawa Barat dan kuah cuko dari Palembang. Rasanya enak dan membuatnya relatif mudah. Selamat mencLihat Selengkapnya

Bahan Utama

25 gr tapioka

250 gr tepung sagu (sebagai bahan kering)

3 siung bawang putih

1 batang bawang daun, iris

1 sdt kaldu bubuk

1/2 sdt garam

250 ml air

Bumbu Cuko

100 gr gula aren

25 gr asam jawa

6 siung bawang putih

3 buah cabe rawit merah

1/2 sdt garam

300 ml air

Cara Membuat

Masukan tapioka, bawang daun, bawang putih halus, kaldu bubuk dan garam. Masukan air, kemudian masak dan aduk hingga mengental dan berwarna transparan.

Langkah 1

Masukan tapioka, bawang daun, bawang putih halus, kaldu bubuk dan garam. Masukan air, kemudian masak dan aduk hingga mengental dan berwarna transparan.

Siapkan tepung kering. Masukan tepung sagu dan sejumput garam aduk rata. Jika tidak ada tepung sagu, bisa diganti tapioka.

Langkah 2

Siapkan tepung kering. Masukan tepung sagu dan sejumput garam aduk rata. Jika tidak ada tepung sagu, bisa diganti tapioka.

Tuangkan adonan biang ke dalam tepung kering.

Langkah 3

Tuangkan adonan biang ke dalam tepung kering.

Aduk menggunakan sendok, hingga tercampur merata menjadi adonan yang lebih padat.

Langkah 4

Aduk menggunakan sendok, hingga tercampur merata menjadi adonan yang lebih padat.

Panaskan minyak goreng, ambil secukupnya adonan menggunakan sendok, goreng hingga matang dan garing. Tiriskan.

Langkah 5

Panaskan minyak goreng, ambil secukupnya adonan menggunakan sendok, goreng hingga matang dan garing. Tiriskan.

Selanjutnya buat cuko. Blender air, bawang putih, dan cabe rawit. Kemudian panaskan di panci. Setelah itu masukan gula aren, asam jawa, dan garam. Masak hingga gula larut. Buang ampas biji asam jawa dan siap disajikan dengan cireng.

Langkah 6

Selanjutnya buat cuko. Blender air, bawang putih, dan cabe rawit. Kemudian panaskan di panci. Setelah itu masukan gula aren, asam jawa, dan garam. Masak hingga gula larut. Buang ampas biji asam jawa dan siap disajikan dengan cireng.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: