Chyra
5.0
(1 Rating)
Hallo sobat yummy. Aku mau berbagi resep hidangan penutup, rasanya sangat enak dan lembut
250 gr beras ketan
140 ml air
50 gr gula halus
50 gr tepung terigu
3 gr ragi instan
5 gr bubuk buah bitl
5 gr bubuk matcha
Langkah 1
Masukkan beras ketan yang sudah di rendam ke dalam blender, tambahkan 140 ml air, lalu haluskan hingga menjadi bubur beras
Langkah 2
Tuangkan ke dalam wadah, tambahkan 50 gr gula halus dan 50 gr tepung terigu, lalu aduk hingga rata
Langkah 3
Tambahkan 3 gr ragi instan tahan gula, kemudian aduk kembali hingga merata
Langkah 4
Bagi adonan menjadi tiga bagian, dua bagian diberi warna dengan 5 gr bubuk buah bit dan 5 gr bubuk matcha
Langkah 5
Tutup adonan dengan plastik wrap dan diamkan di tempat hangat hingga mengembang 2 kali lipat (sekitar 1 jam pada suhu 30°C)
Langkah 6
Aduk kembali adonan hingga tidak ada gelembung udara
Langkah 7
Olesi cetakan dengan minyak, lalu tuang lapisan pertama dengan adonan hijau. Tambahkan lapisan kedua dengan adonan putih
Langkah 8
Tambahkan lapisan terakhir dengan adonan merah muda hingga penuh
Langkah 9
Panaskan kukusan hingga air mendidih, lalu kukus dengan api besar selama 20 menit. Matikan api, diamkan selama 3 menit, lalu keluarkan dari cetakan
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua