A Anna
5.0
(1 Rating)
Meski bumbunya kurang lengkap, tapi rasanya tetap lezat.
Kuas
Langkah 1
Pisahkan daun singkong dari tangkainya, lalu cuci. Masak air hingga mendidih, dan beri sedikit garam, lalu masukkan daun singkong. Masak daun singkong hingga lunak.
Langkah 2
Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe dan kemiri. Geprek lengkuas.
Langkah 3
Larutkan santan instan dalam segelas air.
Langkah 4
Panaskan minyak, masukkan daun jeruk dan daun salam, kemudian masukkan bumbu yang sudah dihaluskan. Aduk hingga bumbu harum.
Langkah 5
Masukkan daun singkong, lalu beri air, masukkan juga cabai rawit. Masukkan garam dan penyedap rasa, koreksi rasa.
Langkah 6
Setelah mendidih, masukkan santan yang sudah dicairkan tadi. Masak hingga santan mendidih. Koreksi rasa.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua