Andara Derandra
5.0
(1 Rating)
Resep ini saya buat dengan resep saya sendiri. Dengan low budget tapi rasa luar biasa.
Langkah 1
Cuci bersih iga sapi. Masukan kedalam wajan tambahkan air. Serai, lengkuas, jahe, kencur, yang sudah di geprek, daun salam, dan daun jeruk.
Langkah 2
Rebus selama satu jam atau sampai daging benar-benar empuk dan matang. Bisa gunakan presto untuk hasil yang lebih nikmat. Angkat tiriskan.
Langkah 3
Masukan minyak kedalam wajan. Masukan bumbu halus. Tumis sampai harum.
Langkah 4
Masukan iga sapi. Aduk-aduk sebentar, tambahkan air, gula Jawa, saos tiram, dan kecap manis. Tes rasa. Masak sampai air menyusut.
Langkah 5
Campurkan kecap dan margarin sebagai bahan olesan. Panaskan teflon, lalu bakar iga sapi sampai sedikit gosong. Olesi dengan bahan olesan di kedua sisi
Langkah 6
Iga sapi bakar teflon home made siap di nikmati.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua