Annisaa T.K
5.0
(1 Rating)
Praktis dan simpel untuk bekal sekolah.
100 gr beras ketan
150 ml santan encer
2 lembar daun salam
1 buah serai geprek
1 sdt garam
2 lembar nori
2 buah sosis sapi
1 batang wortel
Secukupnya minyak goreng
100 gr tepung roti
1 butir telur
Langkah 1
Cuci beras ketan putih hingga bersih, rendam 1-2 jam, kemudian bilas. Masak di rice cooker seperti biasa dengan menambahkan santan, garam, dan bumbu aromatik. Masak hingga matang.
Langkah 2
Potong-potong sosis dan wortel. Sosis rebus sekitar 1 menit, dan wortel sekitar 2-3 menit. Tiriskan.
Langkah 3
Siapkan lembar nori, tambahkan nasi ketan di atasnya hingga rata. Kemudian tambahkan sosis dan wortel. Gulung.
Langkah 4
Iris-iris sesuai selera, lalu siapkan kocokan telur, gulingkan satu persatu nasi ketan di telur hingga rata, kemudian balur dengan tepung roti.
Langkah 5
Panaskan minyak, goreng hingga matang kekuningan. Siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua