Lemper Tuna Onigiri #IMYWorkshop2

Resep Lemper Tuna Onigiri #IMYWorkshop2

Puspitasari Anggradewi

Puspitasari Anggradewi

5.0

(1 Rating)

Ngikutin resep bu Kelinci Tertidur tapi dijadikan onigiri

Bahan Utama

250 gr beras ketan

3 sachet / 195 ml santan instan (2 untuk ketan, 1 untuk isi)

1 batang serai

2 lembar daun salam (1 untuk ketan, 1 untuk isi)

1 lembar daun jeruk

garam secukupnya

1/4 sdt kunyit bubuk

1/4 sdt ketumbar

3 siung bawang merah

1 buah kemiri

200 gr tuna

50 gr wortel

50 gr brokoli

3 sdm minyak kelapa

1 bungkus nori

selada secukupnya

tomat ceri secukupnya

susu secukupnya

Alat & Perlengkapan

Loyang

Kukusan

Cara Membuat

Siapkan bahan untuk ketan. Rendam dulu beras ketannya selama 2 jam.

Langkah 1

Siapkan bahan untuk ketan. Rendam dulu beras ketannya selama 2 jam.

Siapkan juga bahan untuk isian.

Langkah 2

Siapkan juga bahan untuk isian.

Haluskan dulu bumbu, bawang, kemiri, kunyit, ketumbar, garam dan minyak kelapa.

Langkah 3

Haluskan dulu bumbu, bawang, kemiri, kunyit, ketumbar, garam dan minyak kelapa.

Tumis dulu bumbu halus. Lalu masukkan wortel dan tuna. masukkan santan dan garam. Masak hingga matang. Baru masukkan brokoli. Aduk sebentar.

Langkah 4

Tumis dulu bumbu halus. Lalu masukkan wortel dan tuna. masukkan santan dan garam. Masak hingga matang. Baru masukkan brokoli. Aduk sebentar.

Haluskan isiannya. Sisihkan dulu.

Langkah 5

Haluskan isiannya. Sisihkan dulu.

Campurkan beras ketan yang sudah ditiriskan, santan, serai dan garam. Aduk terus hingga santan meresap ke beras ketan. Pindahkan ke loyang kukusan.

Langkah 6

Campurkan beras ketan yang sudah ditiriskan, santan, serai dan garam. Aduk terus hingga santan meresap ke beras ketan. Pindahkan ke loyang kukusan.

Kukus beras hingga matang.

Langkah 7

Kukus beras hingga matang.

Haluskan ketan agar lebih cantik saat membuat bentuk.

Langkah 8

Haluskan ketan agar lebih cantik saat membuat bentuk.

Siapkan cetakan, masukkan ketan, lalu masukkan isian dan tutup lagi dengan ketan.

Langkah 9

Siapkan cetakan, masukkan ketan, lalu masukkan isian dan tutup lagi dengan ketan.

Hias dengan nori. Dan untuk pelengkap siapkan selada, tomat ceri dan susu. So yummy.

Langkah 10

Hias dengan nori. Dan untuk pelengkap siapkan selada, tomat ceri dan susu. So yummy.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: