Sari Nurdiani
4.0
(4 Rating)
Cocok disantap saat buka puasa.
Langkah 1
Cuci bersih beras, tambahkan air, santan, daun salam, garam dan kaldu ayam, aduk hingga merata dan koreksi rasa kemudian masak di magicom 10 menit.
Langkah 2
Setelah 10 menit aduk dan tumbuk agar tekstur lontong lembut.
Langkah 3
Bakar oncom.
Langkah 4
Tumbuk hingga halus oncom yang sudah dibakar.
Langkah 5
Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe rawit dan cabe keriting, tambahkan air kemudian tumis hingga harum.
Langkah 6
Masukkan oncom dan beri garam, gula dan kaldu, koreksi rasa. Lalu masukkan daun kemangi, tumis hingga matang.
Langkah 7
Bakar daun pisang hingga layu, kemudian masukkan adonan lontong dan tambahkan oncom ditengahnya, bungkus dan kukus selama 45 menit.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua