Azsha Ramadhani
5.0
(1 Rating)
Dicocol sambal kecap atau dimakan dengan rawit aja enak banget, recook astri anjarwati.
150 gr tempe tipis
3 sdm tepung terigu
1 sdm tepung tapioka
1 sdm tepung beras
1/2 sdt baking powder
1 batang daun bawang (Iris)
1 siung bawang putih (haluskan)
1/2 sdt ketumbar bubuk
1/2 sdt kaldu bubuk
Secukupnya garam
100 ml air
Langkah 1
Masukan daun bawang, tepung terigu, tepung tapioka, tepung beras, garam, ketumbar bubuk, baking powder, bawang putih halus, dan kaldu bubuk kedalam wadah.
Langkah 2
Tuang air, aduk sampai benar benar tercampur rata.
Langkah 3
Siapkan tempe tipis, potong jadi 2 bagian.
Langkah 4
Celupkan tempe ke adonan tepung, bolak balik.
Langkah 5
Goreng di minyak panas sampai kering keemasan, tiriskan.
Langkah 6
Sajikan tempe dengan sambal kecap.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua