Nasi Goreng Bakso Pedas Manis

Resep Nasi Goreng Bakso Pedas Manis

Erna

Erna

5.0

(1 Rating)

Nasi goreng bakso dengan bumbu pedas manis, lengkap dengan telur dan sayuran. Mudah, cepat dan enak.

Bahan Utama

1 siung bawang putih

2 buah cabai rawit

4 buah bakso

1 batang daun bawang pre (ambil daunnya saja)

50 gram kol

1 butir telur

2 sendok makan margarin

1 piring nasi putih

Bahan Bumbu Pelengkap :

1/2 sendok teh garam

1 sendok teh kaldu bubuk

1 sendok teh gula pasir

1/3 sendok teh merica

2 sendok makan saos tomat

1 sendok teh saos lombok

3 sendok makan kecap manis

Cara Membuat

Cincang bawang putih, iris cabai, kol dan daun bawang.

Langkah 1

Cincang bawang putih, iris cabai, kol dan daun bawang.

Panaskan margarin, goreng telur dan orak - arik.

Langkah 2

Panaskan margarin, goreng telur dan orak - arik.

Masukkan bawang putih, cabai dan bakso, masak hingga harum.

Langkah 3

Masukkan bawang putih, cabai dan bakso, masak hingga harum.

Tambahkan nasi, dan semua bumbu pelengkap, aduk rata dan masak hingga matang.

Langkah 4

Tambahkan nasi, dan semua bumbu pelengkap, aduk rata dan masak hingga matang.

Tambahkan kol dan daun bawang, aduk rata dan masak sebentar saja hingga sayuran layu.

Langkah 5

Tambahkan kol dan daun bawang, aduk rata dan masak sebentar saja hingga sayuran layu.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: